vr-zone.com |
Telegram adalah salah satu aplikasi messenger semacam bbm, whatsapp, dan line. Dibandingkan dengan yang lain telegram mempunyai kelebihan tersendiri. Berbagai fitur yang ada di telegram tidak dimiliki oleh aplikasi messenger lainnya, seperti misalnya sistem penyimpanan chat grup yang tersimpan secara permanen. Dimana anggota baru bisa melihat semua isi percakapan dari awal percakapan dimulai. Hal apa sajakah yang perlu anda ketahui terkait Telegram
1. Telegram Penyimpan Terbaik Konten Penting didalam Percakapan Maupun Grup
Bila anda ingin mengabadikan pesan, gambar, dokumen, film, musik maka buatlah grup di telegram yang di dalamnya beberapa orang yang anda izinkan mengakses grup tersebut. Atau bila hanya ingin anda sendiri (menjadi privasi) maka anda bisa mengeluarkan teman-teman anda tersebut.
Biasanya saya menggunakan grup privasi yang hanya saya sendiri anggotanya. Fungsinya adalah menyimpan hal-hal yang saya anggap penting, semisal alamat website, gambar hasil ulangan dan tips tertentu
Di bandingkan dengan bbm, whatsapp, dan line penyimpanan di Telegram lebih terjamin aman dan tidak ribet. Seperti misalnya whatsapp dapat membuat grup yang bisa di gunakan untuk menyimpan konten pesan atau gambar sama halnya dengan Telegram. Namun apabila konten tersebut di hapus dari getged maka ia akan hilang dan tidak bisa di unduh kembali. Berbeda dengan Telegram yang apabila getged mengalami kerusakan dan mengharuskan untuk menghapus semua data, maka data yang tersimpan di dalam grup atau percakapan masih aman tersimpan
2. Telegram Aplikasi Messenger yang Mempunyai Sistem Password Pengunci Aplikasi
Telegram menyediakan ruang privasi bagi penggunanya. Berbeda dengan yang lain, di dalam aplikasinya sendiri sudah terdapat pengaturan untuk membuat password. Tidak perlu mendownload lagi dari play store.
Di dalamnya juga disediakan pengaturan baru yang berfungsi untuk menonaktifkan screenshot khusus pada Telegram saja. Ini sangat membantu apabila ada oknum yang ingin mengambil percakapan kita dan menyalahgunakannya dengan memanfaatkan hasil screenshot.
3. Telegram Mempunyai Menu New Secret Chat Sebagai Model Privasi Chat Terbaru
Dengan menggunakan new secret chat ini anda bisa menjaga percakapan dengan teman atau selingkuhan anda lebih aman. Tidak ada kata lupa menghapus pesan, karena dengan new secret chat ini pesan bisa diatur untuk terhapus sendiri selama durasi yang kita hendaki
4. Telegram Mudah di Akses di PC dengan menggunakan Telegram Web
chrome.google.com |
Bila anda menemukan link url website yang ingin di simpan dan suatu saat ingin di buka kembali gunakanlah Telegram. Buat grup khusus untuk menyimpan link url website tersebut. Seperti misalnya anda bisa menyimpan beberapa website yang menyediakan jasa konten yang anda perlukan. seperti misalnya ebook, lowongan kerja, artikel yang menarik dan lainnya
Demikianlah kegunaan dan fungsi Telegram yang harus diketahui, semoga bermanfaat
terima kasih admin...
BalasHapussetelah saya instal simbol kuncinya kok ga keliatan...??
mohon petunjuknya